Mecha Frieza

Setelah terbelah menjadi empat akibat serangan Death Disc miliknya sendiri, serta terkena serangan dari Goku, banyak fans yang kemudian berpikir jika nasib Frieza sudah selesai. Namun, pasca arc Garlic Junior, sosok Frieza dengan tampilan terbaru yang mirip robot muncul di bumi bersama dengan King Cold. Mereka berdua datang untuk membalas dendam terhadap Goku.

Meskipun desain dari Mecha Frieza ini cukup menarik, namun respon di kalangan fans sendiri sangat kurang. Mereka bahkan beranggapan bahwa ini merupakan sebuah ‘plot device’ yang Toriyama gunakan dalam ceritanya untuk memperkenalkan sosok karakter baru yang jauh lebih kuat kepada para fans. Future Trunks kemudian mampu mengalahkannya, dan bahkan membelahnya menjadi dua dengan pedangnya.

Golden Frieza

Popularitas Frieza yang sangat luar biasa di kalangan fans Dragon Ball, Akira Toriyama akhirnya memutuskan untuk kembali menghadirkan sosoknya di seri Dragon Ball Super. Sebagian fans memang sudah memprediksi hal ini akan terjadi, namun yang mengejutkan adalah kemunculannya lagi dalam cerita ternyata dibarengi dengan transformasi baru yaitu Golden Frieza. Transformasi ini memberikan warna yang berbeda dari seluruh transformasi Frieza.

Golden Frieza memang sempat menjadi villain utama di film Resurrection F namun, kepopuleran dari form ini baru benar-benar terlihat sejak kemunculannya di Dragon Ball Super dan Tournament of Power. Frieza dipaksa bekerja sama dengan para Z Fighter lainnya demi menghindari Universe 7 hancur. Dia benar-benar berhasil memberikan kejutan kepada para fans.

Black Frieza

Black Frieza adalah transformasi yang paling baru dan paling kuat dari Frieza sejauh ini. Form ini pertama kali muncul di chapter 87 kemarin dalam seri manga Dragon Ball Super. Untuk saat ini, masih belum banyak yang kita ketahui tentang kekuatan dari transformasi tersebut. Namun, bagaimana kemudian dia berhasil mengalahkan Elec dan Gas dengan hanya beberapa pukulan membuktikan kekuatannya.

Frieza mampu mengakses transformasi ini berkat latihannya di Hyperbolic Time Chamber selama 10 hari atau sekitar 10 tahun di dunia luar. Berdasarkan dari apa yang muncul di chapter tersebut, bisa kita simpulkan bahwa Frieza mungkin akan kembali menjadi ancaman mengerikan di Universe 7.

Frieza kembali menjadi sorotan para fans dengan menghadirkan transformasi terbarunya dalam seri Dragon Ball Super. Meskipun begitu, dalam sejarah kemunculannya di franchise Dragon Ball Frieza sudah beberapa kali melakukan transformasi dan ada berbagai form yang menarik dan juga luar biasa. Kita nantikan saja ya Geeks peran terbaru dari form terbaru ini.

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.