Selain memperkenalkan tampilan perdana dari kostum Superman, foto yang James Gunn bagikan juga memberikan petunjuk tentang kemungkinan villain di filmnya nanti. Superman jadi proyek film superhero produksi DC Universe yang akan disutradarai oleh James Gunn dan dibintangi David Corenswet. Gunn membagikan sebuah foto yang memperlihatkan kostum Superman yang akan David Corenswet gunakan. Namun, di foto itu juga ada petunjuk tentang kemungkinan villain yang akan muncul di filmnya. Siapa saja?

3Atomic Skull

Atomic Skull merupakan salah satu dari sekian banyak villain underrated yang pernah dihadapi oleh Superman. Padahal, dia merupakan sosok karakter yang sangat kuat. Atomic Skull sendiri pada awalnya dihadirkan sebagai seorang penjahat luar angkasa, yang bertanggung jawab atas munculnya sinar laser besar yang muncul dalam foto yang James Gunn unggah di Instagram.

Sejauh ini, sebagai salah satu karakter yang underrated membuat Atomic Skull tidak memiliki asal-usul yang jelas. Inilah yang kemudian menjadi potensi besar yang bisa James Gunn manfaatkan di filmnya. Di sisi lain, dia juga bisa jadi salah satu villain rahasia yang muncul di akhir atau di tengah-tengah film. Meskipun terdengar berlebihan, namun presentase kemunculannya cukup tinggi.

Hal ini karena sosok James Gunn sangat senang untuk menghadirkan karakter yang memang kurang populer atau kurang begitu dikenal oleh orang-orang. Ada banyak contoh nyata dari hal ini, misalnya bagaimana film The Suicide Squad banyak menghadirkan karakter B-list atau yang kurang populer seperti Sportsblood, Peacemaker, Ratcatcher 2, Polkadot Man, dan sebagainya.