Home SERIES SERIES FEATURES 7 Series Indonesia Terbaik di Netflix!

7 Series Indonesia Terbaik di Netflix!

Dalam beberapa tahun belakangan platform streaming Netflix mulai menghadirkan berbagai series terbaik dari Indonesia. Perkembangan industri perfilman dan seriesn di Indonesia mulai berkembang pesat setelah berbagai platform streaming mulai menjamur. Netflix menjadi salah satu platform streaming yang banyak diminati oleh para penonton di Indonesia. Selain menghadirkan berbagai series dari luar negeri, Netflix juga sering menghadirkan berbagai series epik dari Indonesia. Berikut adalah beberapa series Indonesia terbaik di Netflix.

6 Klub Kecanduan Mantan – 7.2/10

Series Indonesia terbaik yang tayang di Netflix lainnya adalah Klub Kecanduan Mantan. Ini merupakan salah satu series terbaru Indonesia yang tayang di platform streaming tersebut. Klub Kecanduan Mantan menghadirkan cerita tentang perjuangan lima anak muda yang berusaha melupakan para mantan dengan bergabung dalam sebuah kelompok atau grup pendukung yang unik.

Kelima karakter tersebut adalah Rasya,Tina, Kevin, Asep, dan Kori. Kelima karakter ini memiliki kisah tersendiri tentang percintaan mereka yang dahulu sempat kandas sehingga memiliki mantan kekasih. Masing-masing karakter memiliki permasalahannya sendiri. Contohnya adalah Kori yang kerap putus nyambung dengan kekasihnya, lalu Asep yang mudah emosi, kemudian Tina yang ingin melupakan tentang percintaan, dan sebagainya.

Meskipun begitu, kelima karakter tersebut tetap memutuskan untuk bersama demi menemukan jalan hidup yang baru untuk kedepannya. Klub Kecanduan Mantan diproduksi oleh Wahana Kreator Nusantara yang bekerja sama dengan Netflix. Karena menghadirkan tema anak muda, bagi Geeks yang remaja atau masuk Gen Z seriesnya bisa jadi salah satu tontonan yang menarik.

5 Saiyo Sakato – 7.5/10

Saiyo Sakato merupakan series drama komedi yang disutradarai oleh Gina S. Noer dan rilis pada 2020 kemarin. Seriesnya sendiri dibintangi oleh sederet aktor dan aktris papan atas Indonesia seperti Cut Mini, Nirina Zubir, Fergie Brittany, Lukman Sardi, Chicco Kurniawan, dan Jourdi Pranata. Saiyo Sakato menceritakan kisah rumah tangga sebuah keluarga yang memiliki dan mengelola rumah makan padang.

Kepala keluarga dari rumah tangga tersebut, yaitu Da Zul, merupakan pemilik rumah makan padang yang mampu untuk membuat gulai kepala kakap yang sangat lezat. Di dalam keluarganya, tidak ada yang mampu membuat gulai tersebut sebagaimana Da Zul. Namun, Da Zul kemudian diceritakan meninggal dunia dan dia ternyata telah menikah lagi dengan seorang perempuan bernama Nita.

Mar sebagai istri pertama pun kaget dan tidak percaya, tetapi bukti-bukti yang ada telah cukup membuktikan bahwa suaminya telah menikah lagi tanpa sepengetahuannya. Nita yang tidak terima memutuskan untuk melakukan “perlawanan.” Dia memutuskan untuk membuka sebuah rumah makan padang yang sama dengan nama Saiyo Sakato. Mereka pun saling berlomba-lomba untuk menyajikan masakan padang terenak di rumah makan mereka.

4 Filosofi Kopi The Series – 7.5/10

Filosofi Kopi adalah salah satu film yang sangat populer di era pertengahan era 2010an. Bahkan, popularitas dari film ini bukan hanya membuat nama dua pemeran utamanya, Chicco Jericho dan Rio Dewanto, naik daun. Namun, film ini juga berhasil mempopulerkan budaya minum kopi dan mengahdirkan tren tentang membuat bisnis kedai kopi. Filmnya sendiri menghadirkan cerita tentang petualangan Ben dan Jody keliling Indonesia.

Mereka berdua mencoba untuk menghadapi masa lalu mereka dengan cara yang unik yaitu membuka kedai kopi. Melalui kopi yang mereka suguhkan itulah berbagau filosofi kehidupan dan masa lalu keduanya coba ditumpahkan dan dilupakan. Kesuksesan film ini mennghadirkan film sekuelnya, yaitu Filosofi Kopi 2: Ben & Jody, serta sebuah series yaitu Filosofi Kopi The Series yang tayang di Netflix.

Dalam seriesnya, kita akan melihat bagaimana Ben dan Jody mulai memperkenalkan kedai kopi dan produk kopi mereka ke seluruh Indonesia. Namun, selain juga mereka melakukan petualangan untuk memperkenalkan produk mereka, Ben dan juga Jody pun haru menghadapi tantangan besar dalam pertemanan keduanya. Seriesnya  sendiri memiliki total 10 episode.

3 Nightmares And Daydreams – 8/10

Series terbaik Indonesia yang tayang di Netflix yang paling baru tayang, Nightmares And Daydreams. Salah satu sutradara ternama Indonesia, Joko Anwar, lagi-lagi mampu menghadirkan sebuah karya yang fenomenal dan luar biasa. Kali ini, Joko Anwar hadir dengan sebuah series terbarunya yang berjudul Nightmares and Daydreams yang rilis di Netflix pada 14 Juni 2024.

Seriesnya sendiri menghadirkan elemen sci-fi atau fiksi ilmiah dan misteri, perpaduan yang sangat jarang muncul di industri perfilman Indonesia. Dilansir laman resmi Netflix, Nightmares and Daydreams memiliki tujuh episode dengan masing-masing durasi tayang 47 menit hingga 1 jam. Seriesnya sendiri menghadirkan setting waktu yang berbeda dan menghadirkan ceriat tentang orang-orang yang terjebak dalam berbagai kejadian luar biasa.

Mereka harus menghadapi tantangan-tantangan yang menguji kemampuan mereka, sambil juga berusaha untuk memahami tentang apa yang terjadi. Mereka pun harus bisa menghadirkan makna eksistensi manusia di tengah-tengah misteri yang terungkap. Sejauh ini, seriesnya berhasil memecahkan berbagai pencapaian seperti masuk 10 besar tayangan yang paling banyak ditonton di Netflix Amerika. Seriesnya juga berhasil mendapatkan nilai sempurna di situs rating film Rotten Tomatoes.

Cek Toko Sebelah The Series – 8.1/10

Film Cek Toko Sebelah menjadi salah satu film yang sukses pada tahun 2017 lalu. Film garapan Ernest Prakasa itu pun meraup 2,5 juta penonton. Cek Toko Sebelah mengisahkan tentang Erwin, pria lulusan universitas luar negeri yang sedang menikmati karirnya. Suatu hari, Erwin menerima tawaran untuk dipromosikan bekerja di kantor Singapura. Sayangnya, dia harus melewatkan kesempatan tersebut.

Hal tersebut karena ayahnya, Koh Afuk, tiba-tiba jatuh sakit. Erwin juga diminta mengambil alih toko sembako milik keluarganya. Drama kehidupan Erwin semakin rumit setelah kakaknya, Yohan, merasa tidak dihargai. Film yang Ernest Prakarsa sutradarai ini banyak mendapatkan respon yang positif dari berbagai pihak. Seperti halnya Filosofi Kopi, kesuksesan filmnya menghadirkan sekuel dan series.

Yang menarik adalah Cek Toko Sebelah The Series, atau yang juga memiliki judul Cek Toko Sebelah: Babak Baru, tidak lagi disutradarai oleh Ernest Prakarsa. Dia menunjuk dua orang komika, Bene Dion dan Arie Kriting untuk menulis cerita dan jadi sutradara filmnya. Dalam seriesnya, diperlihatkan bagaimana Koh Afuk membuka usaha baru yang berbeda karena bosan di masa pensiunnya. Namun, para karyawannya bisa dibilang sangat kocak. Kesuksesan seriesnya yang rilis di tahun 2020 ini menghadirkan dua musim.

2 Tunnel – 8.4/10

Series Indonesia terbaik yang tayang di Netflix selanjutnya adalah Tunnel. Sebagian besar Geeks mungkin tidak asing dengan judul satu ini. Tunnel merupakan series adaptasi drama Korea populer dengan judul yang sama. Drama kriminal Tunnel garapan Choi Jin Hyuk ini menceritakan tentang penyelesaian kasus pembunuh berantai. Serupa dengan versi aslinya, series versi Indonesia arahan sutradara Ufa Ifansyah ini mengangkat kisah yang sama dengan nuansa khas Indonesia.

Dengan seriesnya yang berjumlah 16 episode, Tunnel mengisahkan tentang seorang detektif di Yogyakarta yang mengusut kasus pembunuhan berantai yang tidak kunjung terpecahkan. Alur ceritanya sendiri dimulai ketika seorang detektif bernama Tigor menemukan jasad dengan kondisi yang tidak wajar. Berlatar tahun 1990, Tigor berusaha mengusut kasus pembunuhan berantai yang menghabiskan nyawa gadis-gadis muda di sekitar tempat tinggalnya.

Suatu malam, Tigor hampir menemukan pelaku pembunuhan tersebut. Namun, Tigor jatuh pingsan dan gagal menangkap pelaku pembunuhan tersebut. Namun, hal menarik kemudian terjadi. Saat Tigor sadar, dia tidak lagi di tahun 1990 melainkan berada di tahun 2020. Tigor terbangun 30 tahun setelah kasus pembuhuhan terjadi. Dia pun kemudian mengetahui bahwa kasus tersebut masih belum terpecahkan.

1 Gadis Kretek – 9.1/10

Series terbaik Indonesia yang tayang di platform streaming Netflix terakhir adalah Gadis Kretek. Dirilis pada 2023 kemarin dan sempat menjadi sebuah fenomena besar hingga awal 2024, seriesnya dibintangi oleh aktris Dian Sastrowardoyo. Gadis Kretek merupakan adaptasi dari novel fiksi sejarah yang berjudul sama karya Ratih Kumala. Seriesnya digarap oleh dua sutradara sekaligus yakni Kamila Andini dan Ifa Isfansyah.

Seriesnya menghadirkan setting waktu di dua zaman yang berbeda. Series yang menghadirkan episode yang tidak lebih dari 5 ini menghadirkan fokus pada sosok Jeng Yah. Dia merupakan seorang wanita yang bergerak di bidang bisnis rokok kretek. Namun, keterlibatan Jeng Yah dalam bisnis tersebut memunculkan kontroversi mengingat pada zaman tersebut wanita jarang terlibat dalam urusan bisnis.

Seriesnya sendiri terbukti sangat sukses, yang mana bahkan mereka menghadirkan penayangan perdana dalam sebuah gelaran yang luar biasa. Sejauh ini, belum ada informasi apakah seriesnya akan menghadirkan season 2. Meskipun begitu, dari berbagai petunjuk yang ada tidak menutup kemungkinan jika Netflix memberikan lampu hijau untuk season selanjutnya dari series tersebut.

Series buatan Indonesia nyatanya masih bisa memberikan persaingan yang luar biasa dengan industri perfilman lainnya, khususnya di wilayah Asia. Hal ini terbukti dari adanya beberapa series terbaik yang tayang di platform streaming Netflix.

Exit mobile version