Lightning release merupakan salah satu teknik pelepasan di universe Naruto, namun ada Jutsu paling kuat yang menjadi aplikasi dari teknik ini. Dalam cerita di universe Naruto, para shinobi memiliki kemampuan Ninjutsu yang biasanya berkaitan dengan elemen alam. Dan sering kali, mereka mampu untuk menggunakan sebuah teknik pelepasan atau release techniques. Salah satunya adalah lightning release atau teknik pelepasan petir. Namun, ada jutsu aplikasi yang paling kuat dari teknik pelepasan ini. Apa saja?

7Raikiri

Selain Chidori, Kakashi sebenarnya mengembangkan lagi teknik Chidori tersebut. Dia berhasil menciptakan Jutsu lainnya yang jauh lebih dahsyat yang kemudian dikenal dengan nama Raikiri. Sebenarnya, secara garis besar, tidak ada perbedaan antara Raikiri dan Chidori. Kedua jutsu ini sama-sama merupakan bagian dari Raiton atau aliran chakra listrik. Tetapi, ada penjelasan lain mengapa kemudian teknik tersebut dinamakan Raikiri.

Sesuai namanya yang berarti ‘lightning blade’ atau pisau/pedang pemotong petir, Raikiri diperlihatkan bisa menembus atau menghancurkan targetnya dengan cepat. Nama ‘Raikiri’ sendiri diyakini muncul pertama kali setelah Might Guy melihat Kakashi yang bisa memotong petir dalam salah satu episode filler di animenya. Saat Kakashi menggunakan teknik ini tangan dari Kakashi terlihat membentuk seperti sebuah pisau.

Jika kemudian membandingkan antara Raikiri dengan teknik Chidori yang berfokus pada mengumpulkan aliran chakra listrik di bagian telapak tangan, kedahsyatan dari Raikiri sebenarnya jauh lebih unggul dari Chidori. Meskipun sebagian fans meyakini bahwa Chidori dan Raikiri adalah dua teknik yang sama, bahkan merupakan versi kuat dari Chidori, namun Sasuke sendiri menganggap dua Jutsu tersebut berbeda.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.